Home » » Monyet Gendong Kucing di Bali Jadi Berita Heboh

Monyet Gendong Kucing di Bali Jadi Berita Heboh

Kamis, 26 Agustus 2010

BALI - Tak disangka, seekor monyet liar menyayangi kucing dan sering menggendongnya selama hidup di hutan bebas di Bali justru menjadi perbincangan dunia berkat foto-fotonya dimuat di laman the sun edisi 25 Agustus 2010.

Kasih sayang dan keakraban dua hewan berbeda ini menjadi "penyejuk" bagi pecinta hewan di dunia setelah sehari sebelumnya the sun memuat foto dan video lengkap tentang seorang wanita yang membuang kucing ke dalam tong sampah.

Kejadian langka keakraban dua hewan ini justru di Bali Indonesia, yang ramai dikunjungi turis manca negara. Adalah Anne (49) turis yang juga fotografer amatiran memotret beberapa keakraban monyet dengan kucing tersebut karena terkesimak melihat adegan langka.

Dalam foto yang dimuat the sun hasil jepretan Anne, menunjukkan seekor monyet liar (bukan piaraan) berkelamin laki sedang mengangkat kucing warna krem atau coklat muda.

Monyet itu tergolong jenis buas dan liar, berukuran besar dan memiliki warna bulu hitam kecoklatan. Tampak dari cara mengangkat kucing seperti seorang ibu mengangkat anaknya dengan memegang badan dan menyangganya.

Diungkapkan, monyet atau kera jenis ekor panjang itu seperti "mengadopsi" kucing yang ditemukan di sekitar hutan. Monyet itu juga memeluk dan mengangkatnya ke berbagai tempat, hingga membuat para turis yang melihatnya terkesima.

Bahkan, para turis juga terbelalak ketika monyet itu mendekap kucing di pangkuannya seperti menyuruh tidur. Seperti orangtua yang memberikan kehangatan kepada anaknya, monyet itu pun menyembunyikan kucing dalam pelukannya sehingga makin banyak para turis di Monkey Forest Park Bali ingin memotretnya.

"Saya sangat senang dan terkejut melihat adegan ini karena ini adalah monyet liar bukan binatang peliharaan. Monyet itu sangat melindungi kucing. Tampak seperti tak suka jika saya mendekatinya. Dia berusaha menutupi kucing dari penglihatan saya," kata Anne.

Tak lama setelah dipotret oleh Anne, monyet itu pun kabur ke hutan lebat dengan membawa serta si kucing dalam dekapannya. Berbagai komentar keheranan, pujian dan ucapan terima kasih pun membanjiri berita ini di the sun.

"Aku melihatnya selama 30 menit sebelum ia kabur ke hutan lebat," tambah Anne. Dan yang menambah keheranan, si kucing itu tampak menikmati dan manja serta nurut di bawah pelukan monyet. (*/tribun)



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih