KABUL - Kelompok militan diduga menembakkan sejumlah roket ke Kabul, Senin (19/7) malam, beberapa jam sebelum konferensi internasional yang dihadiri Sekjen PBB Ban Ki-moon dan sekitar 40 menteri luar negeri dibuka.
Tidak ada korban akibat tembakan roket itu, kata jurubicara kementerian dalam negeri Afganistan, Zemarai Bashary. "Beberapa roket mendarat di distrik 9 kota Kabul (dekat bandara) tadi malam," katanya Selasa.
Kabul terkurung dalam operasi keamanan besar-besaran, yang dijaga ribuan tentara Afganistan dan NATO demi mencegah serangan Taliban terhadap perhelatan yang disebutkan sebagai konferensi internasional terbesar yang pernah diselenggarakan di Kabul. Dalam konferensi itu, Presiden Hamid Karzai diharapkan dapat merinci prioritas pembangunan Afganistan dan merancang jangka waktu bagi pasukan Afganistan untuk bertanggung jawab atas keamanan, sehingga memungkinkan pimpinan NATO menarik pasukannya pada akhir 2014.
Ban, yang bergabung dengan Karzai dalam memimpin konferensi, telah memimpin seruan internasional agar pemimpin Afganistan menyingkap langkah-langkah "konkret" untuk meningkatkan tata pemerintahan dan mempromosikan rekonsiliasi nasional setelah pemberontakan Taliban selama sembilan tahun.
(kompas.com)
Home » Internasional » Sebuah Roket Hujam Kabul Jelang Konferesi
Sebuah Roket Hujam Kabul Jelang Konferesi
Selasa, 20 Juli 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Tuliskan Komentar Anda