Home » » Diduga Pencopet, Tiga Orang Berkaos Suporter Ditangkap Polisi

Diduga Pencopet, Tiga Orang Berkaos Suporter Ditangkap Polisi

Rabu, 29 Desember 2010

JAKARTA - Delapan orang yang diduga pencopet diamankan petugas kepolisian di tengah kerumunan suporter menjelang pertandingan final kedua Piala AFF 2010 antara timnas Indonesia dan timnas Malaysia di Gelora Bung Karno, Rabu (29/12/2010) sore.

Awalnya, delapan orang itu dibawa petugas ke pos di Sektor 4 untuk diperiksa. Polisi bersenjata lengkap harus berjalan cepat membawa mereka agar tidak dihakimi massa. Setelah diperiksa, tiga orang terbukti mencopet.

Ketiganya langsung dimasukkan ke mobil tahanan yang diparkir di depan Sektor 4. Hingga pukul 17.30, lima orang lain masih diperiksa petugas. Salah satu orang mengaku mencopet ponsel. "Satu handphone," kata dia ketika dibawa ke mobil tahanan.

Ketiganya memakai baju timnas Indonesia berwarna merah. Begitu pula pria lain yang masih diinterogasi. Rata-rata mereka masih berusia remaja.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, seluruh lingkar luar Stadion GBK memang rawan pencopetan. Pasalnya, puluhan ribu suporter, baik yang tidak memiliki tiket maupun yang sedang mengantre masuk ke stadion, saling berdesakan.(kompas)



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih