Home » » Ajukan Kredit dengan BPKB Palsu, Warga Sambijajar dibekuk

Ajukan Kredit dengan BPKB Palsu, Warga Sambijajar dibekuk

Rabu, 27 Oktober 2010

TULUNGAGUNG - Marjuji (54) tergolong lihai. Warga Desa Sambijajar, Kecamatan Sumbergepol, Tulungagung ini bisa meraup untung besar dengan mengajukan kredit. Sayangnya, sebagai jaminan, Marjuji menggunakan BPKB palsu. Marjuji pun harus berurusan dengan polisi.

Menurut Kasubag Humas Polres Tulungagung, AKP Suratman, Selasa (26/10/2010) sekitar pukul 13.00 WIB, Marjuji datang ke Koperasi Rahayu Mandiri, Desa/Kecamata Ngunut. Di koperasi ini, pelaku mengajukan kredit dengan jaminan sebuah BPKB mobil truk B9814GO. Tanpa curiga, koperasi mengucurkan kredit senilai 20 juta rupiah.

Di hari yang sama, dengan dibantu Mustakim (51), temannya warga Desa Junjung, Kecamatan Sumbergempol, pelaku mengajukan kredit lagi. Tak tanggung-tanggung, Marjuji mengajukan kredit di dua koperasi sekaligus.

Masing-masing KSU Mitra Sejahtera, Desa Podorejo, Kecamatan Rejotangan dan BTM Surya Buana Desa/Kecamatan Kalidawir. Dari kedua koperasi ini, total Marjuji mendapat dana segar 150 juta rupiah.

Namun akhirnya karyawan koperasi merasa curiga dengan BPKB yang digunakan pelaku mendapatkan kredit dan melapor ke polisi. Setelah diteliti oleh dua orang polisi, dipastikan, BPKB Marjuji memang palsu.

"Kami pastikan semua BPKB yang dipakai pelaku adalah palsu. Pelaku juga sudah kami tahan, untuk penyidikan lebih jauh,” ujar Suratman.

Lanjut Suratman, polisi terus melakukan pengembangan kasus ini. Sebab diduga, ada sebuah sindikat yang bekerja memalsukan BPKB. Dokumen palsu tersebut lalu dijual, dan dipakai untuk pengajuan kredit para pelaku kejahatan.

"Modus ini tergolong baru di wilayah Tulungagung. Makanya perlu kewaspadaan pelaku usaha perkreditan, agar tidak menjadi korban," pungkasnya.[vid/ted/beritajatim]



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih