Home » » Sri Mulyani Calonkan Diri Sebagai Capres

Sri Mulyani Calonkan Diri Sebagai Capres

Kamis, 30 September 2010

JAKARTA - Meski telah hijrah ke Amerika Serikat, nama Sri Mulyani masih terus menjadi perbincangan di tanah air. Bahkan sosoknya dinilai pantas sebagai pemimpin negara berikutnya.

Pengamat politik dari LIPI Ikrar Nusa Bhakti mengatakan, langkah-langkah Sri Mulyani dalam menggalang reformasi cukup mengambil peran, sehingga dirinya dinilai pantas sebagai Presiden RI mendatang. "Bagaimana ekonomi politik ke depan, dan Sri Mulyani termasuk orang yang memperjuangkan," ujarnya dalam acara peluncuran situs www.srimulyani.net, di Hotel Nikko, Jl. M. H. Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (30/9).

Wanita yang akrab disapa Ani itu dikatakan Ikrar sebagai orang yang sangat menguasai tentang keuangan internasional dan Bank Dunia. Sehingga Ani dinilai mampu mempertahankan negara dari pengaruh asing. "Mudah-mudahan Sri Mulyani mencalonkan diri sebagai Capres," tuturnya.

Lebih jauh dia mengatakan, Ani sangat tepat sebagai Calon Presiden di usianya yang masih tergolong muda sebagai pemimpin bangsa. "Kalau tahun 2019 sudah tua lah buat dia (mencalonkan diri sebagai Capres--red), tapi kalau tahun 2014 itu ideal buat dia menjadi pemimpin bangsa," ujarnya. [TJ/inilah]



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih