Home » » Jawaban Yohanes Dianggap Menyesatkan oleh Kubu Hary Tanoe

Jawaban Yohanes Dianggap Menyesatkan oleh Kubu Hary Tanoe

Kamis, 30 September 2010

JAKARTA - Pihak PT Berkah Karya Bersama mengatakan jawaban Yohanes Waworuntu dianggap sangat menyesatkan. Pemblokiran yang terjadi tak ada unsur kesengajaan.

Kronologis yang disampaikan Yohanes bahwa ada perintah dari Hary Tanoesoedibjo dan Hartono Tanoesoedibjo yang berkepentingan terhadap PT Berkah juga dengan keras dibantah.

"Ini menyesatkan, PT BKB kepanjangan tangan Hary Tanoe dan Hartono harus dibuktikan secara hukum," ujar Kuasa Hukum PT Berkah Karya Bersama,Eko Prasetio di Jakarta, Kamis (30/9/2010).

Eko Prasetio juga keberatan dengan kehadiran mantan Direktur Utama PT Sarana Rekatama Dinamika (SRD) Yohanes Waworuntu dalam sengketa kepemilikan saham PT Cipta Televisi Pendidikan Indonesia (TPI).

Menurut Eko, dalam menerima Yohanes, pertimbangan majelis tidak lengkap karena kepentingan pihak intervensi yang terganggu tidak disebutkan. "Majelis hanya bilang dulu itu Yohanes Dirut PT SRD," jelasnya. Karena itu alangkah baiknya,Yohanes hanya menjadi saksi di perkara ini.

"Keterangan seperti selayaknya saksi saja. Seharusnya tak perlu menjadi pihak intervensi dihadirkan saja sebagai saksi. Meskipun sedang dipenjara bisa minta izin kepada Ketua Lapas,"tandasnya.

Sebelumnya, pihak Yohanes Waworuntu mengatakan pendapat hukum dari putri mantan Presiden Soeharto Siti Hardiyanti Rukmana yang menyatakan blokir akses sistem administrasi badan hukum (Sisminbakum) dalam gugatan perbuatan melawan hukum dalam kasus sengketa kepemilikan saham PT Cipta Televisi Pendidikan Indonesia adalah benar.

Secara online Sisminbakum telah diblokir dan terjadi permainan dalam pemblokiran akses yang dilakukan pihak PT. Berkah Karya Bersama(BKB) milik Hary Tanoesoedibjo bersama notarisnya.(tribun)



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih