Home » » Kawah Meteor Ditemukan di Mesir

Kawah Meteor Ditemukan di Mesir

Senin, 26 Juli 2010

WKRnews - Sebuah kawah meteor kecil ditemukan di gurun Mesir. Kawah meteor itu salah satu yang terbaik yang pernah ditemukan di bumi.

Kawah Kamil awalnya ditemukan pada Februari saat survei citra satelit di Google Earth. Para peneliti menilai kawah itu terbentuk dalam beberapa ribu tahun terakhir.

Tim Italia-Mesir yang menemukan kawah itu mendapati lubang 45 meter dengan ke dalamanan 16 meter. Tim juga mengumpulkan ribuan potong batu ruang angkasa yang berserakan di padang pasir sekitarnya.

Berdasarkan perhitungan mereka, tim menilai sebuah meteor besi dengan lebar 1,3 meter dengan berat 5 hingga 10 ton. Kecepatannya diperkirakan melebihi 3,5 kilometer per detik.

Tidak ada data berapa banyak meteor ukuran ini yang telah menabrak bumi. Namun para ilmuwan berpikir bahwa ancaman potensial bisa mencapai puluhan ribu.

Model yang dibuat menunjukkan besi meteor sekitar ukuran ini biasanya pecah dalam potongan kecil sebelum mengenai bumi.

Sebaliknya, keberadaan kawah baru itu menunjukkan bahwa 35% dari besi raksasa ini benar-benar dapat bertahan secara keseluruhan, sehingga memiliki kekuatan merusak yang lebih besar.

Memperkirakan jatuhnya meteor berbahaya bagi bumi bukanlah ilmu pasti, karena hanya 176 kawah telah ditemukan sejauh ini, menurut database sumber daya yang dikelola oleh University of New Brunswick di Kanada.

Kebanyakan model berdasarkan jumlah kawah di bulan, yang hampir tidak ada atmosfer dan tidak mengalami proses erosi yang seperti di bumi.

"Model memprediksi bahwa sekitar seribu sampai sepuluh ribu kawah harusnya telah terbentuk [di bumi] dalam satu juta tahun," kata penulis bersama studi Luigi Folco, seorang ilmuwan di Universitas Siena di Italia.

"Alasan mengapa jarang terlihat karena bumi mengalami tingkat pelapukan yang tinggi, kawah biasanya mudah terkikis atau terkubur."[ito/inilah.com]



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih