Home » » Kini Rasio Wanita Tak Punya Anak Kian Meningkat

Kini Rasio Wanita Tak Punya Anak Kian Meningkat

Sabtu, 04 Desember 2010

WKRnews - Menurut data terakhir yang dikumpulkan oleh Pew Research Center, jumlah perempuan yang tidak memiliki anak kandung meningkat sangat pesat. Rasionya saat tahun 70-an, wanita yang tak punya anak adalah 1:10, dan saat ini, rasionya meningkat menjadi 1:5.

Sekitar 1.9 juta perempuan berusia 40-44 tahun, atau 18 persen, tidak memiliki anak di tahun 2008, secara statistik, hal ini meningkat sekitar 80 persen sejak tahun 1976, yang angkanya berkisar antara 580.000. Sebagian alasan mengapa terjadi peningkatan wanita yang tidak memiliki anak adalah adanya pola menunda pernikahan dan memiliki anak. Hal itu terlihat pada riset yang dilangsungkan. Para ahli menemukan bahwa adanya penurunan tekanan dari para orangtua agar anaknya cepat menikah, ditambah lagi adanya peningkatan kesempatan berkarier, dan perkembangan pilihan alat KB dan efektivitasnya.

Menurut ahli kesehatan perempuan dari AOL Health, dr Laura Corio mengatakan, saat ini makin banyak perempuan yang menunda keinginan untuk hamil. Mereka menunda untuk banyak hal, lalu ketika mereka berusia 40 tahun, mereka baru tersadar bahwa hal itu sudah terlambat. Banyak perempuan yang merasa bahwa dirinya lebih bebas, menikmati hidup, melakukan travelling, berbelanja, hingga makan bersama teman-teman. Perempuan sekarang banyak yang takut bahwa kehadiran bayi akan mengubah hidupnya.

Meski kebanyakan perempuan yang berpendidikan masih menempati posisi teratas karakteristik perempuan yang tidak memiliki anak di usia cukup dewasa, namun terdapat penurunan sekitar 31 persen dari perempuan yang berusia 40-44 tahun yang merupakan sarjana doktoral atau profesional yang tidak memiliki anak kandung antara 1994-2008, ketika saat itu hanya terdeteksi 24 persen saja dari karakteristik tersebut. Belum diketahui data mengenai hal ini di Indonesia.

NAD
/kompas



Berita Terkait



0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih