Home » » Sumur Tiban di Nganjuk Gegerkan Warga

Sumur Tiban di Nganjuk Gegerkan Warga

Jumat, 26 November 2010

NGANJUK - Sebuah sumur tiban menggegerkan masyarakat di Dusun Boto, Desa Nglaban, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk. Sumber mata air dadakan itu diyakini bertuah.

Sumber itu muncul di pekarangan kosong milik Suparno (45), warga Desa Patranrejo, Kecamatan Berbek, Kabupaten Kediri. Penemu adalah para pekerja bangunan yang tengah menggali pondasi pagar.

"Empat orang kuli bangunanlah yang menemukan sumber itu," kata Subandi (58) Kepala Dusun (Kasun) Doko. Subandi adalah kakak kandung Suparno pemilik lahan yang ditemukan sumur ajaib tersebut, Jumat (26/11/2010)

Berdasarkan penjelasan Subandi, sumber mata air itu muncul ketika pekerja menggali tanah yang terasa lembek. "Hanya 40 centimeter dari kerukan itu tiba-tiba muncul sebuah lubang," terang Subandi

Lubang tersebut berbentuk bulat yang menyerupai gentong wadah air kuno dari tanah liat yang dibakar. Di dalam lubang itu penuh dengan air yang sangat jernih.

Kabar penemuan itu langsung menyebar ke masyarakat melalui mulut ke mulut. Masyarakat berdatangan ke sumur untuk memastikan keajaiban serta tuahnya. Sebab, sebagian masyarakat meyakini sebagai obat. [nng/but/beritajatim]



Berita Terkait



4 komentar:

Anonim mengatakan...

itu gambar sumurnya Salah. gambar sumar mana itu??

Anonim mengatakan...

@Anonim : tulisan sumurnya juga salah, itu gambar sumur, bukan sumar....

Anonim mengatakan...

Hehehe.... ada-ada saja...tuh. Barangkali itu gambar sumur hanya ilustrasi aja mas...

ardana mengatakan...

foto asli bukan seperti ini...saya warga asli nglaban!!!!

Tuliskan Komentar Anda

 
 

Photo Kegiatan

Demo di Kejaksaan Madiun Kota
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9
Tim Pendakian Gunung WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6 Photo 7 Photo 8 Photo 9 Photo 10 Photo 11 Photo 12
Launching WKR
Photo 1 Photo 2 Photo 3 Photo 4 Photo 5 Photo 6

Gallery


 

Komentar Pembaca

Kategori

Artikel (38) Daerah (310) Ekonomi (139) Gaya Hidup (69) Hukum dan Kriminal (388) Info Hukum (42) Internasional (336) Jagat Jungkir Balik (97) Kesehatan (112) Korupsi News (132) Lokal Madiun (190) News Update (617) Olah Raga (177) Otomotif (38) Pendidikan (79) Politik (171) Selebriti (332) Serba-Serbi (208) Techno (183) Tips (36)

Followers

Disclaimer

wakoranews.blogspot.com tidak mempunyai file hosting pada server ini. Semua isi hosting ada pada situs web pihak ketiga. wakoranews.blogspot.com tidak bertanggung jawab untuk seluruh materi web pihak ketiga baik berupa gambar atau teks dan tidak memiliki keterlibatan di download / upload, kami hanya posting materi yang tersedia di internet dan juga kami tidak merubah sumber yang menerbitkannya. Apabila ada yang keberatan, kami akan menghapus posting yang menjadi claim.

=================================================

PERHATIAN : Semua gambar yang diposting di www.wakoranews.co.ccc hanyalah ILUSTRASI apabila ada yang keberatan kami akan menghapusnya. Terima kasih